20 April 2024

Pengurus Baksos Dan Pemdes Kemukus Berikan Santunan  Kepada 9 Anak Yatim Piatu

0
Spread the love

Lamsel, www.libasmalaka.com – Dalam rangka menyambut 1 Muharam 1442 H, Pengurus Bhakti sosial (Baksos) beserta Pemerintah desa (Pemdes) Kemukus Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung lakukan Istiqosah dan berikan santunan kepada 5 anak yatim dan 4 paitu.

Dalam sambutannya, Imam Junaidi Kades Kemukus mengungkapkan, Rasa syukurnya dimasa Pandemi Covid-19 Pengurus Baksos dan Pemerintah desanya dapat melaksanakan Istiqosah dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu.

“Alhamdulillah dimalam ini, Dimasa pandemi Covid-19 (Corona) kita dapat melaksanakan Istiqosah dan memberikan santunan kepada 9 anak yatim dan piatu,” Ungkapnya.

Sementara ustadz Ahmad Mukhlisin dalam ceramah nya menyampaikan pentingnya umat muslim memberikan santunan kepada anak yatim.

“santunan kepada anak yatim ini merupakan suatu ibadah kita kepada Allah, dan memang suatu perintah nya yang mana telah dituangkan dalam firman-nya,” Ujarnya.

Usai sambutan, Imam Junaidi secara simbolis berikan santunan kepada anak yatim piatu.

Dari pantauan media www.libasmalaka.com, Acara yang digelar diBalai desa Kemukus tersebut dihadiri, Imam Junaidi Kades beserta aparatur, Nurhidayat Ketua Pengurus Baksos, Basuki Bendahara Baksos dan seluruh tokoh masyarakat, tokoh Pemuda dan Tokoh Agama desa setempat, sementara untuk imam Istiqosah dipimpin oleh Ustad Mukhlisin, Sabtu (12/9/2020) Malam.

Terpisah, usai acara, Imam Junaidi menerangkan, Kegiatan Istiqosah dan pemberian santunan di desanya dilaksanakan satu tahun tiga kali.

“Acara ini rutin mas, setipa bulan Muharram, Ramdhan dan setiap tahun ajaran baru anak masuk sekolah, tiga kali dalam satu tahun, Untuk dananya kita gunakan dana Baksos dan swadaya dan juga pada acara pengajian, maupun kotak yang kita taruh diwarung warga,” Tutupnya. (Jnd/Saf)

About Post Author

Tinggalkan Balasan