SBS Sebut Luar Biasa Berkat Kerja Keras Semua Pihak Malaka Raih WTP

Malaka.libasmalaka.com –Luar Biasa berkat kerja keras semua pihak Kabupaten Malaka berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dalam Laporan Hasil Pemeriksaan BPK tahun 2019.
Ini capaian tertinggi yang diperoleh selama Kabupaten Malaka jadi Daerah Otonomi Baru(DOB)
Hal ini dikatakan Bupati Malaka, Stefanus Bria Seran(SBS) usai mengikuti acara penyerahan LHP APBD tahun 2019 secara Virtual di Aula Kantor Bupati Malaka , Betun, Jumat (3/7-2020).
” Sore hari ini kami baru selesai melakukan acara penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan APBD tahun 2019 dan hasilnya Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)”.
“Ini opini paling tinggi dan untuk pertama kali kita raih selama Malaka jadi DOB.”
“Sejak tahun 2014 – 2015 kita terima LHP Disclaimer , tahun 2016-2018 kita raih Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dengan pengurangan akun setiap tahun. Tahun 2019 kita raih WTP”
“Ada lima kriteria yang dinilai dalam WTP :
Pertama; laporan keuangan kita sesuai dengan standart akuntansi pemerintah .
Kedua, kecukupan pengungkapan laporan keuangan yang memadai
Jadi uang ini dipakai untuk apa baik dilihat di laporan dan lapangan termasuk ada uang sisa harus bisa dibuktikan di kas
Ketiga; kepatuhan terhadap peraturan perundang undangan. Dalam melaksanakan harus sesuai ketentuan peraturan yang berlaku.
Keempat, efektifitas sistim pengendalian internal mulai dari SKPD hingga kabupaten.
Kelima; tindak lanjut temuan . Didalam LHP ada temuan untuk ada perbaikan -perbaikan”.
“Kami punya tekat sejak tahun 2016 kami kenakan PIN ‘Kejar WTP’ karena kami belum tahu. Ibaratnya berburu rusa, kami belum tahu dimana rusa itu berada. Kami masuk di hutan dan kami kejar saat rusanya keluar. Selama tahun 2016-2017 kami kejar. Tetapi tahun 2018 kami sudah tahu keberadaan rusa itu sehingga kami ganti pin dengan “raih WTP” dan ternyata kerja keras dari seluruh perangkat daerah , Camat dan Desa sehingga opini yang diberikan kepada kami itu WTP”.
“Kami sudah raih opini WTP dan mulai hari ini kami mulai ganti PIN. Paling lama bulan Agustus kami sudah kenakan PIN yang baru.”
“Pin nya kami akan diskusikan. Tetapi dalam konsep kami adalah Jaga WTP atau Pertahankan WTP . Nanti kami diskusikan, intinya menggelorakan semangat bagi pengelola dan pengguna uang untuk tetap mempertahankan WTP”
“Kami pemerintah kabupaten Malaka menyampaikan terima kasih kepada seluruh pejabat, kepala perangkat daerah dan staf yang sudah bekerja dengan sungguh-sungguh mulai dari Kabupaten, Kecamatan dan Desa termasuk Kepala Sekolah”
“Terimakasih juga kepada pimpinan DPRD yang telah memberikan pengawasan politik berkaitan dengan anggaran” .
“Terlebih kepada BPK Provinsi NTT, luar biasa. Pendampingan beliau-beliau sangat luar biasa , jeli sekali, teliti sekali untuk menemukan temuan tetapi mereka juga dengan penuh kepintaran memberikan rekomendasi bagaimana mengatasi temuan-temuan tersebut”.
“Kami juga harus menyampaikan terima kasih kepada APIP yaitu inspektorat Kabupaten, Inspektorat Provinsi dan BPKP yang sangat membantu melakukan pendampingan terhadap penggunaan APBD tahun-tahun lalu”.
“Terima kasih juga kepada APH yang sudah melakukan pendampingan kepada para pejabat manakala ada keraguan dalam pemanfaatan keuangan bisa memberi ruang untuk berkonsultasi agar tidak ragu dan tidak salah”
“Selalu Bupati kami menyampaikan merebut WTP itu gampang tetapi mempertahankan itu susah sehingga mulai hari ini kami akan ganti PIN sebagai penyemangat dan motivasi kepada semuanya untuk tetap menjaga opini WTP yang sudah diraih”
Seperti disaksikan media ini
Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2019, dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala BPK RI, Ady Sudibiyo, dalam acara Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas LKPD Kabupaten Malaka tahun 2019, yang disampaikan secara langsung melalui rapat virtual pada Jumat, 3 Juli 2020 diaula kantor Bupati Malaka.
Terpantau proses rapat dan penyerahan secara virtual tersebut, usai Kepala BPK RI mengumumkan status WTP atas LKPD Kabupaten Malaka Tahun 2019, sontak semua yang hadir menyambut gembira. Tak ketinggalan Bupati Malaka, Stefanus Bria Seran, yang duduk paling depan mengangkat kedua tangan sebagai ungkapan bahagia.
Dalam acara rapat virtual diikuti antara lain, Sekda Malaka, Donatus Bere, pimpinan Organisasi Perangkat daerah (OPD), serta Ketua DPRD Kabupaten Malaka, Adrianus Bria Seran yang mengikuti acara tersebut dari tempat yang berbeda.(Gerteridus )
Editor: Ananda Budiman