19 April 2024

Mendapatkan Program BPJS Kesehatan Untuk Masyarakat Yang Tidak Mampu, Begini Ungkapan Ali Rohim

0
Spread the love

Lamsel – www.libasmalaka.com Kepala Desa (Kades) Sumber Agung  Kecamatan Sragi Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Provinsi Lampung, Ali Rohim pinta kepada masyarakat yang kurang mampu untuk mengurus serta membuat BPJS kesehatan.

Melalui Program BPJS yang diteruskan ke Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Sragi Lamsel merupakan dasar Ali Rohim meminta kepada masyarakat agar segera mengurus persyaratan untuk pembuatan BPJS Kesehatan.

Hal itu di ungkapkan Ali Rohim Kades Sumber Agung Kecamatan Sragi Lamsel kepada pewarta media ini di ruang kerjanya, Jumat (20/05/2022).

“Masyarakat yang kurang mampu dan belum mempunyai BPJS Kesehatan ini ada Kuota untuk berapapun dan harus secepatnya” kata Ali Rohim

Dalam program BPJS Kesehatan itu, Ali Rohim katakan, Dalam pengajuan pembuatan BPJS Kesehatan Pemerintah desa (Pemdes) telah menerima data sebanyak 200 orang.

“Dalam pengajuan pembuatan nya sekitar 200 orang untuk masyarakat yang tidak mampu itu pun harus  melalui penilaian dari Kadus dan RT setempat” Ujarnya.

Dari data masyarakat yang mengurus pembuatan BPJS kesehatan, kembali Ali Rohim katakan, Data tersebut akan diberikan kepada ketua APDESI Kecamatan Sragi untuk diurus dan diberikan kepada instansi terkait dengan syarat pembuatan KTP, KK, dan surat keterangan tidak mampu (SKTM) dari desa.

“Datanya nanti kita berikan kepada ketua APDESI, nanti beliau yang mengurusnya, Kepengurusan peserta BPJS kesehatan ini bukan hanya di Desa Sumber Agung saja melainkan di Desa di Kecamatan Sragi juga,” Imbuhnya.

Dengan adanya informasi yang diperoleh dari Ketua APDESI terkait kepeserta BPJS kesehatan bagi masyarakat yang kurang mampu, Ali Rohim merasa bersyukur karena masyarakat yang kurang mampu tersebut bisa berobat gratis.

“Karena itu pun adalah salah satu program saya ketika menjadi Kades Sumber Agung yaitu mengabdi dan membantu masyarakat disini khusunya yang tidak mampu agar mendapatkan bantuan baik dari Pemerintah Desa maupun dari Pemerintah Pusat dan Dalam segala hal serta memudahkan pelayanan” Ucapnya.

“Alhamdulillah saat ini masyarakat di Desa Sumber Agung yang mendapatkan bantuan program pemerintah sudah 45 % baik dari PKH, BPNT, dan BLT-DD dan yang belum mendapatkan bantuan akan kami usahakan untuk mendapatkan program pemerintah itu” ujar Ali

“Harapan saya untuk masyarakat di Sumber Agung untuk bersabar bagi yang belum mendapatkan bantuan, karena bantuan ini sifat nya dari Pemerintah Pusat sedangkan Pemerintah Desa kewenangan nya hanya mengusulkan adapun yang memutuskan itu Pemerintah Pusat
Akan tetapi akan saya usahakan masyarakat disini agar mendapatkan bantuan” Tandasnya.   (Jer/Saf).

About Post Author

Tinggalkan Balasan