Bupati Simon : Kunci Kemenangan Atlet Yakni Sportif, Fokus dan Ketepatan

0
Spread the love

libasmalaka.com- Kunci kemenangan seorang atlet dalam bidang olah raga apa saja terletak pada sportifitas, fokus dan ketepatan mengambil keputusan.

“Banyak sudah kita alami dan melihat sendiri pertandingan dan perlombaan yang digelar. Nama besar sebuah tim ataupun atlet secara perorangan dapat diapresiasi dengan meraih kemenangan jikalau mengedepankan nilai-nilai sportifitas, fokus dengan pertandingan dan tepat dalam mengambil keputusan,” demikian kata Bupati Malaka Dr. Simon Nahak, SH, MH ketika melepas kontingen Popda V tingkat Provinsi NTT di aula Kantor Bupati Malaka, Senin (21/3/2022).

Di hadapan para atlet, Bupati Simon Nahak yang juga atlet Karate itu menambahkan, untuk cabang olah raga yang membutuhkan tingkat konsentrasi penuh, seorang atlet dituntut untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya dan jangan pernah sombong dan meremehkan lawan.

“Atlet tidak boleh sombong dan tidak boleh anggap remeh lawan. Karena kalau sudah mulai sombong, pintu kekalahan terbuka lebar dan atlet akan terdepak dari kancah pertarungan atau perlombaan,” tandas Bupati SN.

Hal lain yang menjadi kekuatan yakni seorang atlet diminta punya kesabaran dan ketenangan tingkat tinggi.

“Beberapa kata kunci ini harus dipegang selama bertanding di ajang Popda sehingga nama Malaka tetap berkibar dan meraih kemenangan sebagai kebanggaan bagi daerah ini,” pecut Bupati Malaka kepada para pelatih dan atlet yang akan bertanding selama 1 minggu di Kupang.

Pada kesempatan yang sama, sebelum acara pelepasa Bupati Simon meminta kepada para atlet yang akan bertanding untuk memperagakan dan menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Satu persatu dan berkelompok, para atlet yang akan berlaga maju ke depan Bupati dan Wakil Bupati Malaka serta undangan dan mempertontonkan kebolehannya, yang disambut tepuk tangan meriah.

Acara pelepasan ditandai dengan penyerahan bendera Kontingen Kabupaten Malaka dari Bupati dan Wakil Bupati Malaka kepada Ketua Kontingen, Veronika Lola Fahik.

Hadir dalam acara ini, Wakil Bupati Malaka Louise Lucky Taolin, para Asisten Sekda Malaka dan Pimpinan Perangkat Daerah.

Sumber : diskominfomalaka

About Post Author

Tinggalkan Balasan