20 April 2024

Kecamatan Palas Peringati Detik – Detik Proklamasi Dirgahayu Republik Indonesia Ke 74

Spread the love

Lamsel, LAMPUNG, www.libasmalaka.com – Pemerintah Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan melaksanakan Upacara Peringatan Detik – Detik Proklamasi Dirgahayu Republik Indonesia Ke 74.

Upacara dilaksanakan dilapangan Sepak Bola Desa Bangunan Kecamatan setempat,  Hadir dalam pelaksanaan upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Dirgahayu Republik Indonesia Ke – 74, Camat Palas, Rika Wati,S.STP.MM. Kapolsek Palas, IPTU. M. Sari Akip. Mewakili Danramil Peltu. Mursalin Syam Batibung Ramil 421-08/Palas.
Yuli Gunawan,SE. Anggota DPRD Lamsel Fraksi PAN. Bowo Edi Anggoro, Anggota DPRD Lamsel Fraksi PKS.Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Sutrisno. Program Keluarga Harapan (PKH) Doni Kurniawan, Kupt, Kades, TP PKK Desa, Tokoh Masyarakat Palas, Sabtu (17/8/2019).

Peserta Upacara tersebut seluruh Kepala Sekolah, seluruh dewan Guru, Pelajar SD, SMP, SMA seKecamatan Palas, Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Palas, Linmas, Ormas Ldii Palas, Ormas Banser Palas.

Camat Palas, Rika Wati,S.STP.MM.
Selaku inspektur upacara, Selaku
Perwira Upacara :  Serka. Basuni AT. Anggota Ramil 421-08/Palas, Selaku Komandan Upacara Sertu. Hartoyo anggota Ramil 421-08/Palas, Selaku Komandan Barisan Anggota PolPP Kec. Palas, Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945 : Yuli Gunawan,SE. Anggota DPRD Lamsel Fraksi PAN, Pembacaan Doa : Tamsir Ridwan Ka.KUA Palas, Pengibaran Sang Merah Putih (Paskibraka)Pelajar SMA N 1 Palas, SMK Ck Palas dan SMA MA ARIF Bumirestu, Paduan Suara Pelajar SMP N 1 Palas.

Upacara Peringatan Detik – Detik Proklamasi Republik Indonesia Yang Ke “74” Tahun 2019 selesai dilanjutkan dengan beberapa rangkaian kegiatan diantaranya :

Memberikan hadiah dalam rangka Lomba gerak Jalan Sehat  dalam rangka HUTRI yang ke 74 Tahun 2019 adapun mendapatkan sbb:

1. Tingkat SD Putra.
a. Juara 1 SDN Desa Palas Aji.
b. Juara 2 SDN Desa Bumidaya
c. Juara 3 SDN Desa Bangunan.

2. Tingkat SD Putri.
a. Juara 1 SDN 2 Bali Agung.
b. Juara 2 SDN 1 Bangunan.
c. Juara 3 SDN 2 Bangunan.

3. Tingkat SMP Putra.
a. Juara 1 SMP Negeri  3 Palas.
b. Juara 2 SMP Negeri  1 Palas
c. Juara 3 SMP Negeri  2 Palas

4. Tingkat SMP Putri.
a. Juara 1 SMPN 3 Palas.
b. Juara 2 SMPN  1 Palas.
c. Juara 3 SMPN  2 Palas.

Terpisahkan, Usai upacara serta acara pemberian hadiah Camat Palas, Rika Wati,S.STP.MM, Mengungkapkan, Pelaksanaan Upacara Peringatan Detik – Detik Proklamasi Dirgahayu Republik Indonesia Ke 74 sudah dipersiapkan pihaknya dari jauh hari.

“Hari ini hari yang bersejarah bagi kita bangsa Indonesia, Kita memperingati dan merayakanya haruslah dengan khidmat, Maka dari itu kita persiapkan dari jauh hari agar tidak ada kesalahan dalam pelaksanaanya, apa lagi anggota Paskibraka mereka harus benar-benar menjalankan tugas,” Ungkapnya.

Ia menambahkan dengan mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh elemen masyarakat khususnya para Kepala Sekolah beserta dewan gurunya,

“Anggota Polsek dan Koramil Palas yang telah membantu kita dalam pelaksanaan upacara ini saya ucapkan terimakasih, dan kepada seluruh elemen baik dari pendidikan maupun dari pemerintahan desa saya juga ucapkan terimakasih telah menjalani upacara dengan khidmat,” Tutupnya.  (Saf)

About Post Author